my visitor counter *gomawo^^

Which Your KPOP Fandom? Vote Here...

Minggu, 21 November 2010

Bukit Cydonia Mensae

Author Ni'matul Aulia pukul 8:30 PM
Bukit Cydonia Mensae adalah sebuah daerah yang terletak di belahan utara planet Mars. Cydonia Mensae terletak di sebuah zona transisi antara daerah yang berkawah di sebelah selatan, dan daerah dataran yang permukaannya relatif lebih halus, di sebelah utara. Beberapa ilmuwan meyakini, bahwa dataran dengan permukaan halus yang berada di sebelah utara itu, pernah menjadi sebuah dasar laut. Maka dari itu, daerah Cydonia dapat diprediksikan sebagai bekas dari sebuah daerah pantai (meskipun begitu, pernyataan ini masih belum dapat dipastikan). Daerah Cydonia ditutupi oleh beberapa “mesa” (perbukitan di Mars). Beberapa mesa itu, memiliki bentuk yang tidak biasa. Salah satunya bahkan membentuk sebuah wajah manusia (humanoid). Sehingga, keberadaan mesa ini banyak yang menarik perhatian. Baik perhatian ilmiah maupun perhatian dari masyarakat umum.
"Wajah" di Permukaan Mars
Foto 1

Foto 1 --> “Wajah di permukaan planet Mars” - Versi foto yang telah dipotong, dari foto asli daerah Cydonia Mensae (#35A72). Titik-titik hitam yang terlihat di foto tersebut adalah akibat dari adanya kerusakan data.

 Foto 2

Foto 2 --> Perbandingan dua foto “Wajah di permukaan planet Mars”. Foto yang berada di sebelah kiri adalah foto kedua daerah Cydonia yang diambil oleh Viking 1 pada tahun 1976. Sedangkan foto yang berada di sebelah kanan adalah foto yang diambil oleh Mars Global Surveyor pada tahun 2001. Kedua foto tersebut memiliki resolusi sebesar 20 meter per pixel.
Berkas:Mars face HiRISE MRO.png
Foto berresolusi tinggi yang diambil oleh Mars Reconnaissance Orbiter menggunakan kamera HiRISE.
 

0 comments:

Posting Komentar

Minggu, 21 November 2010

Bukit Cydonia Mensae

Bukit Cydonia Mensae adalah sebuah daerah yang terletak di belahan utara planet Mars. Cydonia Mensae terletak di sebuah zona transisi antara daerah yang berkawah di sebelah selatan, dan daerah dataran yang permukaannya relatif lebih halus, di sebelah utara. Beberapa ilmuwan meyakini, bahwa dataran dengan permukaan halus yang berada di sebelah utara itu, pernah menjadi sebuah dasar laut. Maka dari itu, daerah Cydonia dapat diprediksikan sebagai bekas dari sebuah daerah pantai (meskipun begitu, pernyataan ini masih belum dapat dipastikan). Daerah Cydonia ditutupi oleh beberapa “mesa” (perbukitan di Mars). Beberapa mesa itu, memiliki bentuk yang tidak biasa. Salah satunya bahkan membentuk sebuah wajah manusia (humanoid). Sehingga, keberadaan mesa ini banyak yang menarik perhatian. Baik perhatian ilmiah maupun perhatian dari masyarakat umum.
"Wajah" di Permukaan Mars
Foto 1

Foto 1 --> “Wajah di permukaan planet Mars” - Versi foto yang telah dipotong, dari foto asli daerah Cydonia Mensae (#35A72). Titik-titik hitam yang terlihat di foto tersebut adalah akibat dari adanya kerusakan data.

 Foto 2

Foto 2 --> Perbandingan dua foto “Wajah di permukaan planet Mars”. Foto yang berada di sebelah kiri adalah foto kedua daerah Cydonia yang diambil oleh Viking 1 pada tahun 1976. Sedangkan foto yang berada di sebelah kanan adalah foto yang diambil oleh Mars Global Surveyor pada tahun 2001. Kedua foto tersebut memiliki resolusi sebesar 20 meter per pixel.
Berkas:Mars face HiRISE MRO.png
Foto berresolusi tinggi yang diambil oleh Mars Reconnaissance Orbiter menggunakan kamera HiRISE.
 

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

ballava Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos